Hadirkan Solusi Kubernetes Terbaru, VMware Tanzu Tawarkan Layanan ‘Mission Control’

Kubernetes VMware Tanzu-Berca

 

Portfolio Tanzu memulai debutnya pada bulan Maret 2020 lalu dengan menyediakan paket tools untuk membangun dan mengelola aplikasi. Menurut CEO of VMware Pat Gelsinger, tujuan VMware menghadirkan Tanzu adalah menjadi infrastruktur pusat untuk memungkinkan para customer dalam melakukan transformasi digital.

 

Tapi apa sih VMware Tanzu itu?

VMware Tanzu adalah rangkaian atau portofolio produk dan solusi yang memungkinkan customer membangun, menjalankan, dan mengelola aplikasi berbasis kontainer yang dikendalikan oleh Kubernetes, di mana baru-baru ini proses akuisisi dari berbagai perusahaan berfokus pada kontainer.

 

Selama setahun terakhir, VMware menambahkan portfolio Tanzu, memperluas kerja sama ekosistem dan meningkatkan jumlah customer baru.

 

Tanzu menawarkan Mission Control yang memungkikan customer memiliki satu titik kontrol untuk mengelola semua cluster Kubernetes mereka di mana pun beroperasi, seperti vShpare, public cloud, managed services, packaged distributions, atau DIY Kubernetes.

 

Setahun kemudian, VMware Tanzu melakukan akuisisi dengan Bitnami dan membuat business unit di antaranya, Heptio, Pivotal, dan Wavefront. Pada awal September 2020 lalu, VMware mengumumkan packaging dari beberapa produk ke dalam empat edisi Tanzu, yaitu Tanzu Basic, Tanzu Standard, Tanzu Advanced, dan Tanzu Enterprise.

 

 

Perusahaan juga telah menyematkan Kubernetes di bidang kontrol vSphere dengan Tanzu, yang mana menyediakan satu platform untuk semua aplikasi customers.

 

Dengan lebih dari 75 vendor software independen yang saat ini menjadi bagian dari komunitas VMware Tanzu, vice president of VMware’s advanced technology group Chris Wolf mengatakan bahwa ada banyak minat terhadap Tanzu selama hampir 12 bulan terakhir ini.

 

Menurut Wolf, perjalanan VMware Tanzu sangat luar biasa sejak perluncurannya setahun yang lalu, mereka dapat mengirimkan vSphere 7 dengan Tanzu yang artinya Kubernetes API disematkan ke dalam core platform, baik untuk customers maupun partner.

 

VMware memperluas Virtual Cloud Network untuk menghubungkan dan melindungi lingkungan melalui VMware Tanzu Service Mesh yang didukung oleh NSX untuk Project Antrea, yang mana merupakan open source dan security project untuk Kubernetes Cluster.

 

Tanzu Service Mesh mencakup kemampuan baru yang difokuskan untuk meningkatkan application continuity, resiliency dan security.

 

VMware Container Networking with Antrea merupakan penawaran komersial yang terdiri dari gambar dan binaries yang ditandatangani serta didukung secara penuh untuk Project Antrea. VMware Conatiner Networking dengan Antrea akan disertakan pada VMware NSX-T vSphere 7 dengan Tanzu dan Tanzu Kubernetes Grid.

 

Sekarang ini Tanzu akan didukung di seluruh VMware Cloud AWS dengan dukungan pratinjau untuk Solusi Oracle Cloud VMware dan Google Cloud VMware Engine.

 

Melihat dari prespektif customer, saat ini customer sudah memiliki native kubernetse pada VMware stack sehingga dapat menjalankan Kubernetes pods dan VM secara berdampingan, developer software juga dapat berinteraksi dengan infrastruktur secara langsung.

 

Jika melihat dari prespektif partner, VMware menunjukan Kubernetes upstream di atas stack VMware sehingga sebagai third party dapat membuat integrasi dengan platform VMware untuk membangun inovasi.

 

VMware dan Microsoft juga bekerja sama untuk membuat proses pratinjau tersedia untuk pengguna awal.

 

Selain itu PT Berca Hardayaperkasa menjadi salah satu partner resmi dari VMware untuk Indonesia dengan pengalaman lebih dari 40 tahun. Siap untuk membantu Anda dalam mengadopsi dan implementasi VMware Tanzu dengan didukung oleh tenaga ahli kami yang bersertifikat.

 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai VMware Tanzu, sihlahkan hubungi kami di sini.